Pasang Iklan Disini
Home » » Kesempatan Karir di Bank BCA April 2016

Kesempatan Karir di Bank BCA April 2016

Kesempatan karir di Bank BCA April 2016 via situs karir ITB. PT Bank Central Asia TBK adalah salah satu perusahaan perbankan terbesar di Indonesia. BCA selalu mempertahankan posisinya sebagai salah satu institusi penyedia layanan transaksi dan pembayaran yang terdepan di Indonesia. Layanan perbankan yang nyaman, aman, dan andal merupakan faktor penting dalam membangun hubungan dengan nasabah dan dalam memperkuat posisi BCA sebagai bank transaksi.


BCA membuka peluang untuk Anda para profesional yang potensial dan ingin terus mengembangkan diri.  Di BCA Anda bisa mengembangkan diri melalui berbagai pelatihan yang dilaksanakan di lingkungan yang penuh dukungan dari rekan kerja dan atasan Anda .Jadilah bagian dari BCA untuk menggapai impian Anda melalui tahapan proses seleksi yaitu Seleksi Administrasi, Psikotes, Wawancara HR dan User, serta Tes Kesehatan.
Seperti yang tertera dalam situs rekrutmen karir ITB, PT Bank Central Asia, Tbk memberi kesempatan bagi Anda yang memenuhi kualifikasi untuk menempati posisi:
1. Program Audit Internal (PAI)Penempatan: Kantor Cabang
 Gambaran tugas:Sebagai bank swasta terbesar, BCA tentunya telah memiliki sistem, aturan / prosedur serta ketentuan yang jelas dalam proses bisnisnya. Seorang audit internal berperan untuk memastikan seluruh proses kerja yang berjalan di BCA dijalankan sesuai dengan prosedur dan ketentuannya.
Persyaratan:
  • Usia makasimal 25 tahun
  • Lulusan Sarjana (S1) berbagai jurusan dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi, detail dan teliti.
  • Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah
  • Bersedia tidak menikah selama pendidikan 1 tahun
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan 2 tahun

2. Program Analis Kredit (PAK)Penempatan: Kantor Cabang
 Gambaran tugas:Para peserta yang mengikuti program ini akan mengikuti pelatihan selama 1 tahun. Para lulusan program ini akan langsung diangkat sebagai karyawan tetap di BCA. Seorang analis kredit bertanggung jawab untuk menganalisis suatu permohonan kredit yang diajukan oleh pihak kreditur untuk membantu pihak Bank menentukan kelayakan pinjaman yang akan diberikan.
Persyaratan:
  • Usia makasimal 25 tahun
  • Lulusan Sarjana (S1) dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah

3. Program Account Officer (PAO)Penempatan: Kantor Cabang 
Gambaran tugas:Program Account Officer adalah Program pelatihan selama 1 tahun yang dirancang untuk mempersiapkan pesertanya menjadi Account Officer di kantor cabang BCA. Lulusan Program Account Officer akan diangkat langsung menjadi karyawan tetap di BCA. Account Officer di BCA bertanggungjawab untuk melakukan pemasaran kredit, proses analisa kelayakan kredit, pemantauan terhadap kredit berjalan.
Selama pelatihan, peserta akan mendapatkan uang saku, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, tunjangan akhir tahun dan tentunya pelatihan yang berkualitas dari BCA.
Persyaratan:
  • Lulusan S1 dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
  • Usia maksimal 25 tahun
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah
  • Bersedia tidak menikah selama pendidikan
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan 2 tahun

4. Program Relationship Officer (PRO)Penempatan: Kantor Cabang 
Gambaran tugas:Seorang Relationship Officer BCA harus memahami tugas dengan baik, BCA mempersiapkan calon Relationship Officer melalui program pelatihan dengan jangka waktu 1 tahun yang disebut sebagai Program Relationship Officer. Lulusan Program Relationship Officer akan diangkat langsung menjadi karyawan tetap di BCA. Seorang Relationship Officer sendiri bertanggung jawab untuk menjalin hubungan dengan nasabah, memberi solusi bagi nasabah BCA serta tugas lainnya.
Selama pelatihan, peserta akan mendapatkan uang saku, jaminan kesehatan, tunjangan hari raya, tunjangan akhir tahun dan tentunya pelatihan yang berkualitas dari BCA.
Persyaratan:
  • Usia makasimal 25 tahun
  • Lulusan Sarjana (S1) dengan IPK minimal 2,75 (skala 4,00)
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik
  • Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  • Memiliki keinginan berprestasi
  • Penempatan di Kantor Cabang atau Kantor Wilayah
  • Bersedia tidak menikah selama pendidikan 1 tahun
  • Bersedia menjalani ikatan dinas setelah pendidikan 2 tahun

Cara melamar:Silahkan mengikuti tahapan pelamaran yang tersedia di
https://karir.itb.ac.id/site/company/45343
Selambat-lambatnya : 19 April 2016
lihat peluang karir lainnya di: http://karir.bca.co.id/

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Loker Bangsa

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Ilmu Komputer | Johny Template | Mas Template | Neuvoo Indonesia
Copyright © 2017. Loker Bangsa - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger